Lemari Pakaian Custom Desain Ukir Minimalis Terbaru

Jual Lemari Pakaian Custom Desain Ukir Minimalis Terbaru

Mempunyai tempat penyimpanan pakaian sangatlah penting untuk sebuah kamar. Menjadi salah satu kebutuhan sekunder karena seseorang selalu membutuhkan pakaiannya bersih. Oleh karena itu lemari pakaian ukir juga sering dicari sebagai wadah menyimpan beberapa baju serta semua kelengkapannya.

Rekomendasi Lemari Pakaian Custom Desain Ukir Minimalis Terbaru

Kebutuhan sekunder yang bagi sebagian orang sering terlupakan saat mempunyai kamar, entah kost-kostan atau rumah sendiri. Biasanya diletakkan di dalam ruangan tertutup sehingga cenderung terlupakan untuk mecari referensinya. Berikut ini beberapa contoh referensinya.

Lemari Pakaian Ukir 3 Pintu dengan Kaca

Sebagian orang akan mencari lemari pakaian yang awet sehingga tidak perlu mengganti-gantinya dalam waktu lama. Alasan keduanya, lumayan repot jika harus membuang lemari rusak. Solusinya dengan mencoba menggunakan lemari-lemari berbahan kayu jati seperti ini, selain kuat pasti awet.

Bagaimana tahu bahannya jati? Biasanya furniture lemari pakaian bermodel seperti ini menggunakan kayu jati, karena terlihat dari ukirannya kokoh. Selain itu desainnya cenderung mirip semuanya. Termasuk model pertama ini mempunyai 3 pintu lalu kaca ditengahnya, terlihat awet serta kuat.

Lemari Pakaian Ukir 3 Pintu 2 Laci

Coba bandingkan dimodel pertama, hampir mirip hanya berbeda pada penambahan kaca. Memang kebanyakan lemari-lemari pakaian berdesain serupa menggunakan bahan kayu jati, atau bisa juga kemungkinan menggunakan alternatif kayu-kayu jati muda. Selain simple, menyediakan banyak ruang.

Ada dua pintu di kanan kiri, untuk baju digantung dan tengah biasanya digunakan sebagai penyimpanan pakaian-pakaian lipat serta celana. Lalu dua laci di bawah masih terdapat ruang menyimpan berkas atau dokumen penting. Banyaknya space disini membuat pemilik menghemat pembelian lemari tambahan.

Lemari Pakaian Ukir Simple 2 Pintu

Model ketiga ini sangat cocok untuk bagi kalian yang tidak terlalu suka furniture berukuran besar namun tetap awet. Pemberian dua pintu tersebut bertujuan agar lemari tidak terlalu lebar jika dimasukkan ke dalam kamar. Meskipun begitu, ruangan penyimpanan baju di dalamnya bisa diandalkan.

Ada dua model, pertama pada salah satu pintu diberikan ruangan untuk baju-baju gantung lalu satunya lipat. Sedangkan kedua, semuanya hanya dikhususkan bagi baju-baju serta celana lipat sehingga tidak memberikan ruangan bagi gantungan. Semua kembali pada selera masing-masing pemiliknya.

Lemari Pakaian Ukir Heritage Full Pintu dan Kaca

Pertama kali melihat model keempat ini pasti kesannya sebagai lemari antik sangat terasa disana. Padahal desain lemari-lemari pakaian seperti ini sangat sering digunakan oleh rumah-rumah mewah dan diletakkan pada kamar utama. Pemilihan perpaduan warnanya mendukung kedudukannya tersebut.

Warna coklat tua dengan penambahan list berwarna putih membuatnya terkesan mewah. Belum lagi karena adanya ornamen ukiran di setiap sisi berbentuk simpul tali yang kuat semakin membuatnya terlihat kokoh dan awet. Tanpa adanya drawer atau laci tidak menurunkan kualitas terbaiknya.

Lemari Pakaian Ukir Little Full Carved

Meskipun ukurannya kecil hanya bisa digunakan untuk menyimpan beberapa lipatan baju saja, tetapi adanya full ukiran membuat terlihat mewah. Pemilihan warna putih juga semakin mendukung lemari tersebut tidak besar tetapi layak untuk dimasukkan ke dalam pilihan lemari-lemari pakaian.

Selain ruangan utama menyimpan baju-baju yang dilipat, adanya laci dibawah bisa menambah ruangan untuk menyelipkan beberapa barang lagi disana. Lemari model ini sangat cocok dijadikan furniture di dalam kamar bayi. Jika dimanfaatkan sebagai tempat meletakkan perlengkapannya sangat mencukupi.

Lemari Pakaian Ukir Dua Pintu Full Gantungan

Lemari pakaian satu ini sangat compatible untuk kamar-kamar berukuran kecil. Ukurannya tidak memakan tempat, namun cukup jika digunakan sebagaimana mestinya. Hal tersebut membuat model keenam juga diminati terutama bagi mereka anak muda yang sedang indekost. Selain simple, awet juga.

Hanya ada bagian ruangan gantung, satu rak di atas gantungan untuk meletakkan baju-baju yang di lipat dan dua laci di bawah. Tentu saja model seperti ini sederhana tetapi serbaguna sehingga cocok bagi kalian anak kost atau pemilik kost melengkapi ketersediaan kamar-kamar dengan lemari pakaian.

Lemari Pakaian Ukir Dua Pintu tanpa Laci

Didesain dengan ukiran-ukiran bertipe kuno sehingga jarang ada peminatnya kecuali kolektor dan memang seleranya menyukai model seperti ini. Jika membahas awetnya, pasti terjamin karena sudah terlihat kokoh dari luar. Termasuk model barang antik, jadi memang orang tertentu yang meyukainya.

Namun, salah satu lemari pakaian yang sangat direkomendasikan. Hal tersebut karena tentu saja awet serta kokoh, selain itu ruang penyimpanannya pun lebih besar. Bagi beberapa orang tidak mempedulikan modelnya hanya tahu lemari itu serbaguna sehingga dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Lemari Pakaian Ukir Antik Modern Klasik

Penambahan ukiran bertipe antik tidak berbeda dengan model sebelumnya, namun jumlahnya lebih sedikit sehingga kemungkinan pengrajinnya masih memikirkan konsep modern. Warnanya pun masih seperti kayu aslinya terlihat lebih natural. Terdapat tiga pintu dan satu kaca pada bagian pintu tengah.

Meskipun tidak mempunyai laci di luar lemari, ruangan penyimpanannya besar terlihat dari ukuran lemari tersebut. Penempatan ukiran di pojok setiap pintu membuatnya memiliki kesan unik namun masih bisa dibilang mengikuti perkembangan jaman. Kacanya pun memanjang sehingga bisa full body.

Beberapa contoh referensi lemari pakaian ukir di atas dapat menjadi pilihan bagi kalian yang menginginkan furniture awet berjangka panjang. Bisa dibilang modelnya tidak semenarik lemari-lemari modern sekarang namun jika dibandingkan awetnya, desain tersebut akan kalah dengan kayu kokoh.